by

Lawan Covid-19 Gugus Tugas Desa Banjarsari Siap Beraksi

Wartaindonews, Brebes – Terbentuknya tim gugus tugas percepatan penangan virus Corona seperti di Desa Banjarsari Kecamatan Bantarkawung Kab.Brebes melibatkan beberapa elemen seperti Perangkat Desa, Bpd, Rt dan Karang Taruna dibantu oleh Babinsa, Bhabinkamtibmas, Bidan Desa dan Petugas Pendamping Desa.

Adapun Tugas dan tujuan di antaranya, meningkatkan ketahanan masyarakat di bidang kesehatan, mempercepat penanganan Covid-19 melalui sinergitas antara lintas sektoral tingkat RW dan RT”, ujar Kades Banjarsari Armas,S.Pd Jum’at (10/04/2020).

Sekdes Banjarsari Joharudin dalam keterangannya kepada awak media mengatakan,
” dalam penanganan pencegahan penyebaran Covid-19 membutuhkan sinergitas seluruh komponen masyarakat untuk melaksanakan kebijakan pemerintah sehingga dapat meminimalisasi perkembangan dan penyebaran Covid-19 khususnya di Desa Banjarsari.

Ketua BPD Nana Laksana Amirudin, S.Th.I menyampaikan, “ini tugas kita bersama bagaimana memberikan pemahaman kepada masyarakat dan memberitahukan bahwa sementara waktu masyarakat diminta untuk melakukan pengisolasian diri secara mandiri selama 14 hari bagi warga yang habis pulang dari perantauan untuk menghindari penyebaran virus corona sehingga desa banjarsari terbebas dari virus yang mematikan ini”, ucapnya.

Gugus Tugas Covid-19 Desa Banjarsari berjumlah kurang lebih 25 orang salah satunya bertujuan untuk meningkatkan edukasi dan promosi kesehatan secara intensif tentang Covid-19 kepada masyarakat untuk pencegahan penularan virus corona. (Suripan/Ririn SDN)

Kontributor

Comment

Leave a Reply